Sabtu, 28 April 2018

Tips Merawat Rumput Sintetis

Penggunaan rumput sintesis semakin umum terutama untuk lapangan futsal. Karena dinilai praktis, namun ternyata rumput sering digunakan sebagai lantai pada rumah. Tentunya perawatan rumput sintesis akan berbeda dengan rumput sebenarnya. Jika rumput asli membutuhkan penyiraman setiap harinya untuk perawatan maka rumput sintesis ini tidak membutuhkan air dalam perawatannya. Berikut ini cara merawat rumput sintesis.


Periksa Kondisi Rumput Sintesis Secara Rutin

Hal ini dilakukan agar terhindar dari kerusakan yang cepat pada rumput tersebut. Tidak jarang rumput sintesis yang digunakan akan cepat lepas dikarenakan kelalaian pada waktu pemasangan rumput sintesis atau adanya gesekan antara rumput dengan benda yang menginjaknya.

Kadang rumput sintesis ini rusak karena sering terkena air yang menyebabkan lem perekatnya cepat terlepas dari alas dasarnya. Periksa kondisi rumput secara rutin misal seminggu sekali atau satu bulan sekali untuk memastikan bahwa kondisi rumput sintesis masih benar-benar bagus.

Gunakan Vacuum Cleaner

Lakukan pembersihan rumput sintesis dari debu dan kotoran setiap beberapa waktu sekali. Debu-debu yang menempel tentunya akan membuat rumput terlihat kusam dan kotor. Untuk membersihkan rumput dari debu-debu atau kotoran yang menempel bisa menggunakan vacuum cleaner. Penggunaan vacuum cleaner bisa menyedot debu-debu yang tidak bisa dihilangkan menggunakan alat lain.

Jumat, 27 April 2018

Perawatan Rumput Sintetis

Untuk kamu yang hobi olahraga futsal, pasti sudah tahu dong bahwa rumput yang digunakan untuk karpet futsal adalah rumput buatan atau yang sering disebut rumput sintetis. Memang, saking miripnya rumput ini dengan rumput sungguhan, banyak yang mengira ini adalah rumput asli dan baru mengetahuinya setelah menyentuhnya. Rumput ini digunakan karena perawatannya yang cenderung lebih sederhana. Karena perawatannya inilah, menjadi salah satu alasan mengapa rumput sintetis lebih menguntungkan dibandingkan rumput asli.

Meskipun begitu, bukan berarti perawatannya bisa diabaikan begitu saja ya. Ada beberapa hal yang harus dilakukan secara rutin, yaitu:

Pengecekan

Pada saat bermain futsal, pemain pasti akan berlari dalam kecepatan tinggi, berhenti mendadak, atau melakukan tendangan keras yang tanpa sengaja akan mengenai rumput futsal ini. Semua hal tersebut, semakin lama akan mempengaruhi kualitas dari rumput futsal. Itulah sebabnya sangat penting untuk dilakukan pengecekan secara rutin karena akan berpengaruh pada keselamatan pemain.

Pengecekan ini bisa dilakukan dengan melihat apakah rumpur futsal masih terpasang dengan sempurna dan lem masih merekat dengan cukup kuat? Selain itu, pastikan juga bahwa tidak ada bagian tertentu pada rumput futsal yang menonjol ke atas dan beresiko membuat pemain tersandung. Sebab, pemain hanya akan fokus pada bola sehingga tidak memperhatikan kondisi lain di sekitarnya.

Pembersihan

Jika rumput asli perlu dirawat dengan cara disiram agar tetap hidup, rumput buatan pada lapangan futsal ini juga perlu dirawat dengan cara dibersihkan secara rutin. Yap, rumput buatan ini memang tidak akan mati, namun jika tidak dibersihkan secara rutin maka bisa menjadi sarang penyakit dan tentunya akan berbahaya bagi pemain futsal.

Untuk membersihkan rumput futsal ini, bisa menggunakan vacuum cleaner untuk menyedot debu yang ada pada rumput. Sebaiknya lakukan penyedotan ini secara rutin setiap pagi sebelum lapangan futsal dibuka untuk umum. Tidak hanya itu, rumput futsal juga perlu disemprot dengan cairan khusus agar rumput menjadi tahan lama. Setidaknya lakukan penyemprotan satu kali seminggu.

Dengan melakukan kedua hal di atas, maka pemilik lapangan futsal akan diuntungkan karena rumput lebih awet dan pemainpun diuntungkan karena keselamatannya lebih terjamin. Jadi, pastikan untuk tidak mengabaikan kedua hal di atas ya.

Kamis, 26 April 2018

Tips Terbaik Memasang Rumput Sintetis Untuk Lapangan Futsal

Bagi Anda pencinta olahraga Futsal, mungkin Anda sering menginjak rumput di lapangan futsal. Apakah Anda tahu? Biasanya rumput yang digunakan sebagai alas di Lapangan Futsal adalah rumput sintetis atau rumput buatan. Penggunaan rumput buatan untuk lapangan futsal ini akan memberikan banyak keuntungan untuk Anda. Hal ini dikarenakan rumput buatan lebih praktis digunakan dan tidak memakan waktu yang lama ketika dibersihkan.

Biasanya rumput buatan dibersihkan dengan cara yang sangat praktis dan tidak akan membuat Anda letih saat membersihkan dan merawatnya. Cukup dengan menggunakan Vacum Cleaner ketika membersihkannya, maka rumput buatan yang ada di Lapangan Futsal Anda akan kembali kinclong. Nah, bagi Anda yang ingin memasang rumput buatan untuk Lapangan Futsal Anda, maka Anda harus memperhatikan beberapa hal di bawah ini:

Pastikan Ukuran

Untuk Anda yang berniat untuk memasang rumput buatan sebagai alas lapangan futsal, maka terlebih dahulu Anda harus mempersiapkan lahan atau lapangan yang akan Anda pasang dengan rumput buatan. Anda harus mengetahui berapa panjang dan lebar area lapangan futsal yang akan Anda pasangi rumput buatan, hal ini bertujuan agar Anda tidak boros dalam membeli rumput buatan dan rumput buatan yang tersisa tidak terbuang sia-sia.

Pemberian Granit

Setelah mengetahui panjang dan lebar area lapangan futsal, pastikan area lapangan yang hendak ditutupi rumput buatan harus dalam keadaan bersih. Apabila Anda menginginkan lapisan bawah rumput lebih padat, alangkah baiknya sebelum memasang rumput, tutupi dahulu area dengan pecahan granit. Siram granit dan padatkan lagi. Granit ini berfungsi sebagai pembatas antara dasar lantai dengan rumput buatan.

Pemasangan Rumput

Tahap terakhir adalah menggelar rumput buatan menutupi lapisan granit tadi. Pastikan dalam pemasangan rumput buatan tidak ada area yang terlewatkan, harus presisi. Kemudian pengait-pengait yang terdapat di rumput buatan dipakukan. Tambahkan taburan pasir putih di atas rumput buatan, lalu gunakan sapu rumput untuk meratakan pasir. Setelah itu, siram rumput buatan agar lebih merekat.

Pemberian Infill

Lalu jangan lupa untuk menambahkan pemberat yang sesuai. Hal ini bertujuan agar rumput buatan berdiri tegak. Saat rumput buatan terlihat kering, maka oleskan saja infill secara tipis menggunakan tangan atau drop spreader. Ulangi terus prosesnya hingga infill menutupi setengah dari panjang helai rumput.

Demikianlah beberapa hal yang bisa Anda jadikan acuan, apabila Anda berniat untuk memasang rumput sintetis untuk lapangan futsal Anda. Selamat Mencoba.

Rabu, 25 April 2018

Pemeliharaan Rumput Sintesis Yang Baik

Rumput sintesis merupakan peralatan olahraga sepakbola dalam ruangan yang disebut futsal. Futsal sekarang banyak dimainkan kalangan anak sampai dewasa, di samping mudah pemain yang dibutuhkan dalam olahraga ini cenderung sangat sedikit. Rumput untuk lapangan futsal yang digunakan untuk lapangan futsal ini biasanya rumput sintesis. Rumput sintesis atau lebih dikenal orang awam dengan sebuatan rumput buatan ini dipasang dengan cara menempel dengan menggunakan perekat atau lem pada karpet yang telah di sediakan dalam lapangan futsal.

Cara perawatan rumput sintesis ini tentunya sangat berbeda dengan rumput asli yang ada pada lapangan yang ada di stadion sepakbola. Berbeda dengan rumput lapangan sepakbola yang harus dirawat dengan menyiramnya setiap hari. Rumput sintesis atau rumput buatan ini tidak memerlukan air dalam perawatannya, karena rumput futsal ini didesain dan dibuat dengan bahan yang anti terhadap air. Jadi, untuk merawat sebuah lapangan futsal yang menggunakan rumput futsal ini di perlukan hal-hal sebagai berikut :

Cek Kondisi Rumput Sintesis Dengan Rutin

Ini di lakukan untuk menghindari kerusakan cepat pada rumput futsal yang di gunakan dalam lapangan futsal. Tidak jarang rumput sintesis yang digunakan cepat lepas dikarenakan kelalaian pada saat pemasangan rumput sintesis atau juga gesekan dari sepatu para pemain. Dan rumput futsal sering mengalami kerusakan diakibatkan dari keringat para pemain futsal yang jatuh pada rumput sintesis sehingga menyebabkan lem perekatnya cepat lepas dari karpet futsal. Cek kondisi fisik rumput futsal secara rutin misal 1 minggu sekali atau paling lama 1 bulan sekali.

Bersihkan Rumput Futsal Dari Debu

Gunakan vacum cleaner untuk menyedot habis debu-debu yang ada pada rumput futsal. Lakukan itu secara rutin dan biasakan sebelum lapangan futsal buka jam operasionalnya. Ini demi kenyamanan setiap para pemain yang menggunakan lapangan futsal tersebut.

Membuat Peraturan Dalam Penggunaaan Lapangan Futsal

Sebelum lapangan futsal digunakan, biasakan untuk memberitahukan kepada para penyewa lapangan futsal tersebut tentang peraturan lapangan nya, seperti : di larang meludah di dalam lapangan futsal, wajib untuk memakai sepatu karet/futsal, wajib untuk memakai kaos pada saat bermain futsal di lapangan, para pemain menggunakan kelengkapan lainnya (decker, kaos kaki, sarung tangan untuk penjaga gawang).

Itu saja tips perawatan rumput sintesis dalam untuk lapangan futsal, semoga dapat memberikan manfaat untuk yang membacanya.

Selasa, 24 April 2018

Keunggulan Rumput Sintetis

Ingin rumput tetap hijau bertahun-tahun tanpa pemupukan, pemangkasan, bahkan tanpa penyiraman sama sekali rumput akan tetap terlihat hijau dan indah. Rumput sintetis adalah solusinya. Memiliki rumput tetap hijau dan bersih memang menjadi tujuan utama agar halaman tetap terlihat indah dipandang, namun keterbatasan waktu untuk merawat taman sehingga membutuhkan biaya mahal untuk perawatan rumput agar terlihat hijau dan ramping, bayangkan jika rumput dalam 10 tahun berapa banyak tenaga dan biaya yang kita keluarkan, pada dasarnya membuat taman yang indah itu sangatlah mudah, hanya mencari tukang taman untuk membuatkannya, namun hal yang paling sulit adalah bagaimana mempertahankan rumput tersebut agar selalu terlihat hijau dan sehat.

Berbeda dengan rumput sintetis, rumput yang ramah lingkungan ini hanya mengeluarkan biaya 1 kali pada pemasangan awal saja, selanjutnya tidak ada penyiraman, pemupukan, pemangkasan.

Jika anda ingin membuat taman dalam jangka panjang tanpa harus perawatan yang intensif rumput sintetis bisa menjadi pilihan.

Senin, 23 April 2018

Jenis-Jenis Rumput Sintetis Untuk Desain Interior Dan Eksterior

Rumput sintetis kini digunakan untuk desain interior rumah dan rumput sintetis digunakan untuk dekorasi taman rumah sebagai alternatif pengganti rumput asli, selain perawatan yang mudah rumput sintetis juga aman bagi kesehatan keluarga anda, cara pemasangan rumput sintetis pun sangat mudah, bagi anda yang ingin menggunakan rumput sintetis untuk interior maupun exterior rumah dengan menggunakan tenaga ahli dalam bidang pemasangan rumput sintetis, dengan pengerjaan yang rapih dan juga profesional, minimal rumput sintetis di aplikasikan pada lahan yang sudah di cor atau plester (concreate) juga lantai maupun dinding rumah dengan menggunakan lem agar rumput sintetis merekat dengan rapih dan halus.

Adapun jenis-jenis rumput sintetis diantaranya :
  1. Rumput Sintetis Jepang
  2. Rumput Sintetis Swiss
  3. Rumput Sintetis Golf

Minggu, 22 April 2018

Tips Jitu Memilih Rumput Sintetis

Rumput sintetis umumnya difungsikan untuk dekorasi rumah, sekaligus sebagai alas untuk lapangan-lapangan olahraga, seperti alas untuk lapangan tenis, bisbol, futsal, dan golf.

Rumput sintesis mempunyai beberapa macam tipe, dimana setiap tipe rumput ini mempunyai kegunaannya masing-masing. Ada jenis rumput sintesis yang dibuat secara khusus untuk alas lapangan futsal, dan ada pula rumput buatan yang secara khusus dibuat untuk mendekorasi interior maupun eksterior rumah. Sebelum Anda membelinya di penjual rumput sintetis, ada beberapa hal yang perlu Anda lakukan saat membeli rumput sintetis, diantaranya :

1. Mengetahui Tipe Rumput Sintesis

Pastikan saat memilih tipe rumput sintetis yang akan dibeli, sesuai dengan tujuan Anda membeli rumput buatan tersebut. Apakah rumput ini digunakan untuk lapangan tenis atau futsal? Atau untuk dekorasi interior maupun eksterior rumah?

2. Ukuran Rumput Sintesis

Seperti kita ketahui, bahwa setiap spesifikasi rumput buatan itu berbeda. Karena itu, kita dapat menentukan tipe rumput sintetis yang mana yang ingin dibeli supaya tidak kecewa. Di samping itu, pastikan pula ukuran ruangan maupun lapangan yang bagian permukaannya dipasangi oleh rumput sintetis. Hal ini bertujuan supaya tak ada kelebihan saat pembelian.

3. Harga Berbanding Lurus Dengan Kualitas

Hal ini tentu berlaku untuk semuanya. Saat produk tertentu dibanderol dengan harga yang mahal, maka kualitasnya pun dapat dipastikan lebih baik. Namun hal ini bisa membuat kita keliru, saat kita mendapatkan toko yang jual rumput sintetis abal-abal atau berniat menipu. Untuk itu, Anda harus berjaga-jaga dengan mengumpulkan banyak informasi mengenai rumput sintetis.

Sabtu, 21 April 2018

Hal Yang Harus Dilakukan Saat Memilih Memasang Rumput Sintetis

Saat memilih menggunakan rumput sintetis, baik di tempat kerja atau rumah, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Tujuannya, agar pemasangan rumput sintetis tidak hanya terlihat cantik, tapi juga berfungsi dengan baik. Hal-hal tersebut antara lain adalah:

Perencanaan Yang Jelas

Saat memilih memasang rumput sintetis, Anda harus mempersiapkan segalanya dengan matang. Persiapan tersebut mencakup berbagai hal, termasuk di antaranya adalah keberadaan alat-alat dan bahan pendukung, seperti pasir, sikat, sekop, lem yang cepat kering, ataupun cutter.

Pihak penjual biasanya menyediakan panduan pemasangan serta peralatan dan bahan yang dibutuhkan. Oleh karena itu, pastikan untuk membaca panduan tersebut dan tidak ada material yang terlupakan. Dengan persiapan yang komplet, pemasangan tidak akan membutuhkan waktu lama.

Selain itu, perencanaan juga melihat lokasi pemasangan rumput sintetis. Apakah lahan tersebut bakal sering digunakan? Apakah area itu menjadi tempat bermain anak atau hewan peliharaan? Dengan mempertimbangkan hal tersebut, Anda bisa memilih tipe rumput sintetis yang akan dipakai.
Misalnya, untuk area yang sering digunakan tempat bermain dan banyak dilewati, pastikan untuk memakai rumput sintetis yang punya ketahanan tinggi. Sebaliknya, pilih jenis rumput buatan dengan tingkat ketahanan tidak terlalu tinggi untuk area yang tidak begitu sering digunakan sebagai tempat bermain.

Pilih Rumput Sintetis Dengan Kualitas Terbaik

Kalau Anda adalah tipe orang yang tidak begitu mengerti dengan kualitas rumput sintetis, caranya tidak terlalu sulit. Pilih produk rumput buatan yang memiliki tampilan paling alami. Jangan memilih rumput buatan yang sekilas sudah bisa diketahui kalau rumput tersebut bukan rumput asli, tapi terbuat dari plastik.

Selain dari segi tampilan yang terlihat alami, ada pula beberapa faktor yang dapat dipertimbangkan untuk menilai kualitas rumput sintetis. Faktor tersebut antara lain adalah densitas, tekstur, serta ada tidaknya lubang untuk drainase.

Densitas mengindikasikan banyaknya serat atau fiber pada permukaan rumput sintetis. Semakin banyak serat, penampilan rumput sintetis pun akan terlihat semakin bagus. Sementara itu, tekstur yang lembut menjadi pertimbangan tepat, terutama kalau Anda ingin menaruhnya di rumah dengan banyak anak kecil.

Perlu diperhatikan, rumput sintetis yang memiliki densitas serat tinggi membuatnya memiliki bobot yang berat. Jenis rumput buatan seperti ini akan cocok kalau ditaruh di pekarangan. Namun, untuk opsi rumput sintetis yang ditempatkan di area rooftop, usahakan untuk menggunakan rumput buatan dengan densitas rendah.

Kalau budget Anda terbatas, tidak ada salahnya juga untuk menggunakan rumput sintetis dengan densitas rendah dan harganya cukup murah. Sebagai gantinya, Anda bisa menggunakan infill untuk meningkatkan ketahanan serta kenyamanannya.

Saluran Air

Hal berikutnya yang perlu diperhatikan saat proses instalasi rumput sintetis adalah menyiapkan saluran air. Apalagi, kalau Anda memilih menempatkan rumput sintetis tersebut di luar ruangan. Dengan curah hujan yang tinggi, mau tidak mau saluran air yang bagus harus terlebih dulu dipersiapkan.

Kalau hal ini tidak dilakukan, maka akan berdampak pada rumput sintetis tersebut. Memasang rumput sintetis tanpa adanya saluran drainase yang bagus, bisa membuat tampilannya rusak. Tak jarang, rumput buatan itu akan terlihat seperti membusuk dan mengkerut.

Pengukuran Yang Akurat

Pengukuran juga menjadi hal penting yang perlu diperhatikan saat ingin memasang rumput sintetis. Sebagian besar orang, kerap berpendapat bahwa akan lebih baik membeli dengan ukuran lebih banyak dibandingkan kurang. Namun, kelebihan tersebut tidak akan terjadi kalau Anda sebelumnya telah melakukan pengukuran lahan secara akurat.

Pengukuran lahan tempat pemasangan rumput sintetis juga tidak bisa dilakukan secara serampangan. Bisa jadi hasilnya malah buruk, dan pada akhirnya ukuran rumput sintetis yang dipesan tidak sesuai. Tampilan lahan tersebut pun akan terlihat sangat aneh kalau ada bagian yang belum tertutupi oleh rumput sintetis. Tidak ingin seperti itu, kan?

Lakukan Pembelian Dalam Sekali Waktu

Saat melakukan pemasangan rumput sintetis, pastikan untuk secara langsung melakukan transaksi pembelian untuk seluruh lahan yang ditentukan. Jangan sampai Anda memilih untuk memasang rumput buatan secara mencicil.

Ketika melakukan sekali transaksi pembelian, Anda bisa memperoleh rumput sintetis dengan kualitas dan tampilan yang sama. Namun, hal berbeda kalau Anda memilih melakukan pembelian secara bertahap. Bisa jadi, warna rumput sintetis yang dibeli pertama kali, berbeda dengan transaksi berikutnya.

Apalagi, perbedaan warna pada produk rumput sintetis tidak akan terlalu kelihatan kalau diperhatikan sekilas. Mengingat, semuanya berwarna hijau, seperti lime green, olive green, darker green, dan sebagainya. Perbedaan warna tersebut akan terlihat sangat mencolok kalau sudah dihamparkan dalam ukuran yang besar.

Pilih Infill Yang Tepat

Tidak hanya perlu memilih jenis rumput, Anda juga harus menggunakan infill yang sesuai. Terdapat 2 jenis infill yang sering digunakan, yakni pasir dan potongan karet. Keberadaan infill membuat permukaan rumput sintetis akan terasa lebih empuk. Pemilihan infill ini juga bisa disesuaikan dengan bujet yang disiapkan.

Selain itu, infill juga harus diperbaharui setidaknya setahun sekali. Hal ini perlu dilakukan untuk memastikan ketahanan dan kenyamanan rumput sintetis tersebut. Apalagi, kalau area permukaan rumput sintetis tersebut menjadi tempat dengan intensitas aktivitas sangat tinggi.

Pertimbangan keamanan

Dalam memasang rumput sintetis, keamanan juga harus menjadi pertimbangan. Bermain olahraga di lapangan sintetis memang tidak terlalu berisiko menimbulkan cedera. Hanya saja, suhu di lapangan sintetis akan terasa jauh lebih panas dibandingkan dengan lapangan yang menggunakan rumput asli.

Perbedaan suhu antara permukaan lapangan rumput sintetis dengan lapangan rumput asli pun sangat jauh, bisa mencapai 60 derajat Celcius. Oleh karena itu, Anda perlu mempersiapkan sistem pendingin yang sesuai agar kondisi lapangan tidak terlalu panas. Salah satu metode yang bisa digunakan adalah dengan memasang tabir di bagian atas lapangan.